Manfaat Tersembunyi Buah Pisang dan Kulit Pisang Bagian 2

Nah, saya lanjutin deh artikel yang kemarin saya posting yaitu mengenai manfaat atau fakta tersembunyi dari buah pisang dan kulit pisang. Tapi dalam artikel kali ini saya hanya melanjutkan pembahasan mengenai manfaat kulit pisang untuk kesehatan kita. Jadi, simak baik-baik ya.

Karena di artikel sebelumnya sudah saya sebutkan 2 manfaat kulit pisang untuk kesehatan yaitu untuk untuk mengobati kaki kering dan mengatasi jerawat juga bintik hitam. Dan kini saatnya pembahasan manfaat ketiga sampai kelima.

Manfaat ketiga, mengatasi mata kering . Mengkonsumsi pisang setiap hari bisa sangat berguna untuk mencegah terjadinya mata kering. Karena pisang kaya akan potasium, mereka akan membantu untuk mengontrol keseimbangan natrium dan pelepasan cairan dalam sel Anda yang dapat mencegah mata menjadi kering.


Manfaat keempat, mengatasi ketombe, rambut kering, dan keriting. Jika Anda memiliki masalah rambut kering, ketombe, atau kulit kepala terkelupas, masker buah pisang dapat membantu Anda. Dengan pemakaian teratur, masker pisang dapat meningkatkan kadar air pada rambut Anda dan juga menenangkan gatal pada kulit kepala. Caranya mudah, buat campuran 2-3 makan sendok madu dengan 2-3 pisang matang yang ditumbuk/dihaluskan. Sebelum menerapkan masker, basahi rambut Anda untuk memberikan kelembaban. Selanjutnya terapkan masker pisang pada rambut Anda dengan cara memijat ke setiap helai, akar rambut, dan kulit kepa Anda. Setelah itu, bungkus rambut dengan bungkus plastik atau topi mandi selama kurang lebih 30 menit. Lalu cuci/bilas rambut dengan shampoo seperti biasa.

Manfaat kelima, mengatasi kulit kering. Buah pisang adalah sumber vitamin A dan kalium. Kedua nutrisi tersebut sangat baik pada pelunakan dan kelembaban kulit. Ambil satu buah pisang lalu haluskan dalam mangkuk. Tambahkan satu sendok gula pasir pada mangkuk tersebut. terapkan/gosok dengan halus campuran tersebut ke wajah atau tangan Anda yang kering. Pisang tumbuk sangat baik sebagai scrub untuk membuang kulit kering yang sudah mati.

Eits,,, ada bonus nih buat para pembaca semua. Saya kasih tambahan mengenai manfaat buah pisang untuk wajah serta cara membuat dan menggunakannya.

Manfaat buah pisang untuk wajah
Buah berwarna kuning ini memiliki khasiat yang baik untuk wajah. Dengan menggunakannya, kulit wajah akan menjadi lembab dan kenyal. Sangat baik untuk meremajakan kulit.

Cara membuat dan menggunakan:
  1. Ambil pisang ambon dan hancurkan buahnya.
  2. Tambahkan minyak zaitun atau madu pada buah pisang yang telah dihancurkan.
  3. Oleskan pada wajah dan biarkan selama 30 menit.
  4. Bersihkan wajah dengan kapas yang telah dibasahi air hangat.


Demikian sedikit informasi, semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment