Bocoran Cerita 'Street Society',Film Balapan Liar Dari Indonesia



Bagi pecinta film terutama film tentang balapan mobil tentu sangat kenal dengan film Fast & Furious.Film tersebut termasuk film paling ditunggu-tunggu di setiap sekuelnya.Namun tahukah kamu? film yang berisi aksi-aksi seru dengan mobil yang super cepat rencananya juga akan di produksi di Indonesia.Judul film balapan dari Indonesia tersebut adalah 'Street Society'.Cerita yang diambil adalah tentang  kisah anak-anak muda, hobi otomotif,  mobil-mobil super cepat dan pelaku balap jalanan.

Sinopsis

Salah satu adegan dalam film Street Society
Film ini bercerita tentang Rio (Marcel Chandrawinata), seorang anak muda yang memiliki talenta hebat dalam dunia balap jalanan.Kehebatan Rio  membuat pembalap lain tertantang melawannya termasuk Nico (Edward Gunawan)  ,sang rival yang ingin selalu beradu skill balap salah satunya mengambil tempat di Jembatan Suramadu.

Rio kemudian pergi ke Jakarta .Disana dia bertemu dengan seorang DJ cantik yang memikat hatinya.DJ tersebut bernama Karina (Chelsea Elizabeth).Pertemuan dengan Karina membuat Rio memutuskan  ingin berhenti dari dunia balap liar.

Namun suatu ketika saat Karina mengisi acara,muncullah Yopie (Edward Akbar).Yopie memiliki dendam terhadap Nico.Ayah Niko adalah seoang mafia yang menyebabkan ayah Yopie meninggal.Akhirnya Yopie menculik Karina dengan tujuan memaksa Rio untuk melawan Nico.Rio sebenarnya sudah tidak ingin berurusan dengan balap liar.Namun keadaan ini tentunya membuatnya tidak memiliki pilihan.Akankah Rio membantu Yopie balas dendam demi keselamatan Karina? Dan bagaimana akhirnya? Kta tunggu film ini riulis pada Februari 2014.



Sutradara : Awi Suryadi
Produser : Eryck Wowor, Irwan Santoso
Pemain :
Marcel Chandrawinata, Chelsea Elizabeth, Edward Gunawan, Ferry Salim, Leroy Oesmani, Wulan Guritno, Kelly Tandiono, Roro Fitria

No comments:

Post a Comment