Sinopsis + Trailer Battle Of Surabaya, Film Animasi Buatan Indonesia



Bagi kalian pencinta kartun atau anime yang datang dari luar negeri,sebaiknya kalian harus mulai mengamati perkembangan animasi dalam negeri lagi.Hal itu karena pada April  2014 nanti akan riis sebuah film animasi 2 dimensi buatan Indonesia.Film tersebut berjudul : Battle of Surabaya.

Dari judulnya kita bisa tahu isi dari film ini,tentang pertempuran hebat di Surabaya pada masa perang kemerdekaan.Namun kita tidak akan merasa mengantuk seperti mendapat pelajaran sejarah karena film ini dikemas dengan menarik.Tokoh utama di film ini adalah anak bernama Musa,

Musa adalah anak remaja yang menjadi tukang semir sepatu.Dalam pertempuran di Surabaya Musa juga ikut membantu arek-arek Surabaya dan pejuang Indonesia dengan menjadi kurir.Dalam tugasnya itu dia diberikan perintah mengantarkan kode-kode dan surat-surat rahasia.Berbagai perjuangan dan penderitaan.Film ini ingin menyampaikan tidak ada kejayaan dalam perang namun hanya ada penderitaan.

Rencananya film ini akan rilis pada 14 April 2014.Ini termasuk film yang sangat disarankan untuk ditonton bukan hanya ceritanya menarik namun ini juga menjadi film animasi layar lebar pertama yang dibuat oleh putera-puteri Indonesia.

Jika ingin melihat seperti apa film ini, berikut ini kami bagikan cuplikan filmnya


No comments:

Post a Comment