Tokoh-Tokoh Penting Dalam Cerita Mahabarata

Arjuna

Kali ini ReflektorMagz ingin berbagi tentang Mahabarata.Mahabaratha ini adalah salah satu cerita sastra dalam agama hindu .Namun cerita ini juga tidak bisa dipisahkan dari kehidupan orang Indonesia khususnya Jawa ,karena menjadi salah satu cerita utama dalam pewayangan walau ada perbedaan versi.Walaupun kental unsur agama Hindu namun bagi yang bukan beragama hindu bisa mengesampingkan unsur agama Hindu dan cukup menikmati alur ceritanya saja .




Sekarang ini cerita Mahabarata juga ditayangkan di salah satu TV swasta .Mungkin sebagian dari kalian tertarik dengan kisah Mahabaratha ini.Entah apakah kalian suka melihat acara tersebut atau tidak namun alur  cerita Mahabarata memang cukup menarik Salah satu yang menjadi daya tarik adalah tokoh-tokoh yang beraneka ragam.Untuk itu ReflektorMagz ingin berbagi tokoh-tokoh penting dalam cerita ini walau sebagian masih belum muncul.

Bisma
Adalah anak dari Raja Santanu dengan istrinya pertamanya yaitu Dewi Gangga.Seharusnya dialah yang menjadi raja namun dia bersumpah untuk tidak menjadi raja.Alasannya dia tidak ingin ada perebutan kekuasaan antara dirinya dengan anak-anak dari istri kedua Raja Santanu.Saat perang pecah dia memihak Hastinapura yang saat itu dibawah kepemimpinan Kurawa.

Destrarastra
Walau secara garis keturunan dia berhak menjadi raja,awalnya dia bukanlah raja karena dia buta.Dia diganti oleh adiknya Pandu.Setelah Pandu memutuskan turun tahta untuk bertapa ,dia baru naik tahta.

Pandu
Ayah dari para Pandawa.Dia juga adik dari Destrarastra.Dia menjadi raja Hastinapura menggantikan kakaknya karena kakaknya buta.Namun dia tidak sengaja membunuh seorang resi/pertapa sehingga dia memutuskan untuk mundur dan pergi ke hutan menjadi pertapa demi menebus dosanya.

Gandari
Istri Destrarastra dan sekaligus ibu para Kurawa.Dia juga adik dari Sangkuni


Kunti
Ibu dari Yudhistira ,Bima dan Arjuna.Dia adalah istri pertama Pandu

Madrim
Ibu dari Nakula dan Sadewa.Dia adalah istri kedua Pandu

Duryudana dan Para Kurawa
Duryudana adalah anak tertua dari seratus anak Destrarastra yang disebut Kurawa.Dia sangat ingin menjadi raja.Bersama dengan adik-adiknya dia ingin menyingkirkan para Pandawa.Hingga saat mereka besar terjadilah perang Barathayuda.Di pertempuran hari terakhir dia kalah dari Bima dan terbunuh.

Sangkuni
Dia adalah tokoh antagonis yang selalu menghasut Duryudana dan Destrarastra.Alasannya adalah dia ingin Duryudana lah menjadi calon raja bukannya dari Pandawa,karena Duryudana adalah keponakannya sendiri.Sangkuni sebenarnya memiliki kerajaan sendiri yaitu Gandara namun lebih memilih tinggal di Hastinapura untuk mewujudkan tujuannya.


Pandawa
Adalah keturunan Pandu.Dalam cerita ini Pandawa adalah pihak yang benar.Mereka terdiri dari Yudistira,Bima,Arjuna,Nakula dan Sadewa.Diantara mereka yang dikenal sakti adalah Bima yang terkenal dengan kekuatannya dan Arjuna yang dikenal dengan panah saktinya.Mereka berperang melawan pihak Kurawa untuk meminta hak mereka.Pandawa menilai seharusnya Yudistira yang berhak menjadi calon raja selanjutnya karena ayah mereka,Pandu lah yang dinobatkan menjadi raja sebelumnya.Lain dengan  Destrarastra yang tanpa acara penobatan dan dianggap hanya raja sementara

Karna
Sebenarnya Karna adalah anak dari Kunti,ibu para Pandawa.Namun dia tidak mengetahui itu karena diasuh oleh orang lain.Dia berteman dekat dengan para Kurawa dan berada di pihak mereka.Kemampuan memanahnya setara dengan Arjuna.Dia lah yang akhirnya membunuh Gatotkaca dengan panah sakti.Sebenarnya panah itu disiapkan untuk membunuh Arjuna.


Drona
Guru dari Kurawa dan Pandawa.Dia adalah ahli dalam bidang senjata.Namun dia juga dikenal sombong karena hanya mau melatih orang berkasta Ksatriya.Selain itu dia tidak ingin ada orang yang melebihi kemampuan murid-muridnya.Saat Bisma mati dialah yang menggantikannya menjadi pemimpin pasuka Kurawa.

Krisna
Bagi umat Hindu dia dianggap jelmaan Dewa Wisnu.Dia muncul di tengah-tengah cerita dan menjadi penasihat bagi pihak Pandawa.Selain iu dia menjadi kusir dari kendaraan Arjuna dalam peperangan.Sebelum menjadi penasehat Pandawa dia mengajukan pilihan ke Kurawa dan Pandawa,memilih dirinya atau para pasukan miliknya.Kurawa memilih pasukan milik Kresna dan Pandawa memilih Krisna.Namun Krisna tidak ikut bertarung dan hanya menjadi penasehat sekaligus kusir.

Gatotkaca
Dia adalah anak dari Bima.Dia dikenal kuat mewarisi kekuatan ayahnya.Dia adalah anak dari Bima dengan Hadimbi (di Jawa disebut Dewi Arimbi) yang merupakan raksasa yang bisa menjelma jadi  perempuan cantik.Gatotkaca termasuk prajurit terkuat dari pihak Pandawa

Srikandhi
Dalam versi asli Mahabarata ,Srikandhi bukanlah istri Arjuna.Dia digambarkan sebagai perempuan dengan sifat laki-laki dan ikut perang melawan Kurawa.Dia bekerjasama dengan Arjuna untuk membunuh Bisma yang sangat sulit dilawan.Bisma tidak ingin melawan perempuan saat itulah Arjuna dari belakang Srikandhi melepaskan panahnya.


No comments:

Post a Comment